Pratinjau

4 Apr 2011

pengeboran air tanah dalam di perumahan grand puri laras ciputat

Hari ini indoboor melakukan pengeboran air tanah dalam di daerah perumahan Grand puri laras ciputat. pengeboran pada hari pertama jam 15.00 sore telah mencapai kedalam 60 m. sehingga pada saat ini juga langsung dilakukan pemasangan pipa casing ukuran 4 inci sebanyak 10 batang.
ada beberapa kendala yang dihadapi kami pada saat melakukan pengeboran air ini. pada saat pengeboran air tanah. rumah dalam proses pembangunan lantai tingkat 2. sehingga ini menjadi tantangan tersendiri buat kami. adanya tiang-tiang penyangga untuk pengecoran lantai 2 membuat kami kesulitan untuk memasukan rangka tower yang akan didirikan sebagai tumpuan untuk mengebor tanah. namun hal itu bisa diatasi sehingga pengeboran air berjalan dengan lancar.
Grand puri laras merupakan kawasan perumahan yang baru beberapa tahun berdiri. kami memiliki beberapa pelanggan yang rumahnya telah menggunakan jasa kami.
kami menawarkan jasa pengeboran air dengan jaminan air bersih. dengan menggunakan mesin sehingga mampu melakukan pengeboran hingga 150m. tidak kuning, tidak bau, dan tidak berasa.dan jaminan pada musim kemarau tidak akan kering.

31 Mar 2011

pengeboran air di pesantren kawasan legok tanggerang

Indo boor saat ini melakukan pengerjaan pengeboran air di kawasan legok banten. pengeboran dilakukan di suatu pesantren yang dibangun atas bantuan dari negara uni emirat arab.proyek pembangunan ini dimulai pada bulan oktober 2010. bantuan yang terdiri dari beberapa ruang kelas untuk setingkat smp, satu masjid, satu ruang perpustakaan, satu ruang serbaguna dan akan segera dibangun beberapa ruang serta sarana pendukung lainya.
Ada beberapa hal yang perlu dicermati dalam pengeboran dikawasan legok tanggerang. kami sudah beberapa kali melakukan pengeboran disini. pada kedalaman 60m, pada kawasan ini air sangat kering. dan tidak bisa digunakan.  justru pada air atas pada kedalaman 12 m air tersebut bisa diperoleh. bahkan pada musim kemarau pun air tersebut tidak kering. pada kedalaman ini air yang diperoleh bersih.




28 Mar 2011

pengeboran air di perumahan Gardenia ciputat tanggerang selatan

Saat ini pengerjaan pengeboran air dilakukan di perumahan Gardenia kawasan Ciputat, Tangsel. pengeboran sedalam 60m dilakukan sejak pukul 09.00 pagi dan mencapai kedalaman 60m pada pukul 15.00 sore. pemasangan casing ukuran 4 inci sebanyak 10 buah
pengeboran menggunakan mesin bor untuk memperoleh air tanah dalam memiliki kelebihan dibandingkan dengan sumur pantek. selain waktu yang relatif lebih cepat kedalaman yang diperoleh juga bisa mencapai kedalaman 150m lebih yang hal ini tidak mungkin dilakukan dengan pantek.
kawasan komplek Gardenia ciputat merupakan daerah langganan Indoboor.selama belasan tahun melakukan pengeboran dikawasan Gardenia tidak pernah konsumen merasa kecewa. karena jaminan air bersih yang kita tawarkan sehingga menjadi suatu kepercayaan oleh konsumen dalam penggadaan air tanah dalam.

22 Mar 2011

Jenis-jenis air berdasarkan kualitas, kuantitas dan mineral


Secara kualitas, kuantitas, dan mineral yang terkandung, air tanah digolongkan menjadi tiga, yaitu air tanah dangkal, air tanah dalam dan mata air.

a. Air tanah dangkal

air tanah dangkal terdapat pada kedalaman 15 m dibawah permukaan tanah. jumlah air yang terkandung pada kedalaman ini hanya cukup untuk keperluan rumah tangga. secara fisik air tanah dangkal terlihat jernih dan tidak berwarna, karena telah mengalami proses filtrasi oleh lapisan tanah. kualitas air tanah dangkal cukup baik. namun, kuantitas air tanah dangkal dipengaruhi oleh musim. pada saat musim hujan, air akan melimpah. pada saat musim kemarau, jumlah air tanah dangkal sangat terbatas, bahkan kering.

b. Air tanah dalam

proses pengeboran air tanah dalam

air tanah dalam terdapat pada kedalaman 60-300m dibawah permukaan tanah. air tanah dalam sangat jernih dan sangat baik digunakan sebagai air minum karena telah mengalami proses penyaringan berulang-ulang oleh lapisan tanah. air tanah dalam memiliki kualitas yang lebih baik daripada air tanah dangkal. hal ini disebabkan karena proses filtrasi air tanah dalam lebih panjang, lama, dan lebih sempurna dibandingkan dengan air tanah dangkal. secara kuantitas , air tanah dakam cukup besar dan tidak dipengaruhi oleh musim, sehingga air tanah dalam cocok digunakan untuk kepentingan dalam jangka waktu yang lama.

c. Mata air

Mata air adalah air tanah yang keluar dari permukaan tanah. pada umumnya terdapat pada lereng gunung berupa rembesan. mata air jenis ini sering disebut mata air "rembesan". ada juga mata air yang keluar diderah dataran rendah yang biasa disebut mata air "umbul". mata air memiliki kualitas yang hampir sama dengan kualitas air tanah dalam dan sangat baik untuk dikonsumsi. kuantitas air tanah yang dihasilkan oleh mata air cukup banyak dan tidak dipengaruhi oleh musim sehingga dapat digunakan untuk kepentingan jangka waktu yang lama.

18 Mar 2011

pengeboran air didaerah Pabuaran Parung

beberapa waktu lalu kami melakukan pengeboran air di empat titik untuk pemenuhan kebutuhan air untuk menjalankan usaha perternakan ikan air tawar dari ikan bawal, ikan gurame, mujair, dan sebagainya. pemenuhan air sangat tinggi sehingga pengeboran dilakukan sebanyak empat titik. kedalaman tanah mencapai 80m hingga 100m. karena air yang digunakan air tanah dalam. pada saat sebelum dilakukan pengeboran pada kedalaman tersebut. perternakan tersebut menggunakan air pada kedalaman 15 meter.namun air yang diperoleh sangat kecil. sehingga diperlukan memperdalam menjadi sekitar 80m-100m. karena berdasarkan tesktur tanahnya. air tanah dalam yang baik berada pada kedalaman sekitar tersebut.
lokasi pengeboran adalah di daerah pabuaran kawasan parung. topografi disekitarnya ialah bukit-bukit yang ditanami kelapa sawit, dan lahan-lahan pertanian.
 pada gambar kiri atas adalah pengeboran pada titik ke dua. sedangkan pada gambar samping kanan ini merupakan pengeboran pada titik ketiga.

Catatan pengalaman

Ada beberapa pengalaman yang sangat berharga dalam menjalankan usaha pengeboran air tanah dalam. yang mulai dari adanya pengerjaan pengeboran di lingkungan kompleks gedung DPR di senayan, kompleks Monas di Jakarta, kawasan puncak yang pengeborannya "hanya" dalam 10 hari diperoleh air tanah yang keluar sendiri kepermukaan tanpa harus menggunakan pompa air, kemudian Indo-boor turut berpartisipasi dalam proses rekonsiliasi pasca gempa dan tsunami di Aceh beberapa tahun lalu. Indoboor membangun sarana air bersih untuk perumahan yang dibangun pasca gempa dan tsunami di Aceh. semuanya ini memberikan kita pengalaman yang sangat berarti dan menjadi jaminan tentang penyediaan air tanah yang bersih dan berkualitas guna memenuhi kebutuhan masyarakat dalam memperoleh air bersih.
 pengalaman-pengalaman sepanjang belasan tahun inilah yang memberikan keyakinan kepada kami bahwa kami mampu untuk memenuhi kebutuhan air tanah.

10 Mar 2011

syarat kategori air bersih (info)

Ada beberapa syarat untuk pemenuhan air bersih yang layak untuk dikonsumsi yang meliputi dari beberapa aspek yaitu:
Aspek psysics meliputi
-air tidak boleh berwarna
-air tidak boleh berbau
-suhu air hendaknya dibawah sela udara (sejuk -/+ 25 derajat celcius)
-tampilan air harus jernih

Aspek kimia meliputi
air minum tidak boleh mengandung racun, zat-zat mineral atau zat-zat kimia tertentu dalam jumlah melampui batas yang telah ditentukan seperti kandungan besi yang terdapat dalam tanah dan kandungan NaCL(garam) yang berlebih.

Aspek bakteriologik:
Air minum tidak boleh mengandung bakteri-bakteri penyakit(patogen) sama sekali dan tidak boleh mengandung bakteri-bakteri golongan Coli melebihi batas-batas yang telah ditentukan yaitu 1 coli/100 ml air.
bakteri golongan Coli ini berasal dari usus besar(faeces) dan tanah. bakteri patogen yang mungkin ada dalam air antara lain:
-bakteri typshum
-vibrio colerae
-bakteri dysentriae
-entamoeba hystoltica
-bakteri enteritis(penyakit perut)

air yang menandung Coli dianggap telah terkonaminasi dengan kotoran manusia
pemanfaatan sumber air tanah sebaiknya sumur terlatak berjauhan dari septictank. dan pada kedalaman yang cukup.
image: google picture

pemanfaatan air pada kedalaman 60-100m(air tanah dalam), memiliki keuntungan dibandingkan dengan air tanah dangkal, misalnya pada musim kemarau air tidak kering, pada musim hujan air tidak keruh, tidak terdapat kandungan bakteri yang berasal dari septic tank, limbah tercemar lainya dari permukaan tanah.

pemenuhan kebutuhan akan air bersih merupakan hajat hidup setiap manusia.jaminan akan penyediaan kebututuhan air yang bersih merupakan kewajiban usaha kami dalam upaya pemanfaatan air tanah dalam untuk memperoleh air yang bersih dan layak.
 Sumber: di peroleh dari berbagai artikel

8 Mar 2011

Sirkulasi Hidrologi(info)

Image: google picture
Air memiliki sirklus yang selalu berputar setiap saat. pada awalnya air yang tertampung dalam danau, laut, rawa, sungai dan sebagainya mengalami penguapan atau evaporation dan tumbuhan mengalami transpiration (penguapan oleh tumbuhan) dengan bantuan sinar matahari, lalu uap-uap air tersebut membentuk awan hujan yang akan turun kembali kebumi, yang sebagian mengalir diatas permukan tanah seperti membentuk sungai, danau, rawa, dan sebagainya. dan sebagian lagi meresap kedalam pori-pori tanah, dan membentuk ground water(air tanah), yang akan terus bergerak berdasarkan sifat-sifat dasar air.


Ground water adalah air yang terjebak dalam tanah yang memiliki sifat bergerak keatas maupun kebawah(vertikal), maupun kesamping(horizontal). air dalam tanah juga memiliki komposisi yang berbeda-beda. secara garis besar adalah  air tanah dangkal dan air tanah dalam.
image: google picture
penampang tanah (soil) yang terbagi antara unsaturated zone(daerah tak jenuh) dan saturated zone( daerah jenuh)
dalam daerah jenuh terdapat air yang terjebak dalam pori-pori tanah. daerah ini ialah sering dimanfaatkan masyarakat untuk memperoleh air baku dengan cara membuat sumur. kedalaman tanah untuk memperoleh air bersih juga berbeda-beda di tiap-tiap daerah. umumnya air baku yang diperoleh dari dalam tanah memiliki kualitas yang baik dibandingkan dengan air permukaan seperti sungai, danau dan rawa yang saat ini sudah sering tercemar.
saat ini pemanfaatan air tanah semakin banyak dilakukan oleh masyarakat, sekiranya masyarakat dengan sangat bijaksana dalam penggunaan sumber air yang terbatas ini sehingga tidak merusak siklus hidrologi dan yang pada akhirnya berdampak pada kerusakan lingkungan. penggunaan air tanah yang secara bijak dan menjaga lingkungan (sirkulasi hidrologi) serta menciptakan daerah resapan air dalam lingkungan sekitar dapat turut membantu menjaga kelangsungan air tanah.
diperoleh dari berbagai sumber.

28 Feb 2011

Indoboor( jasa pengeboran air tanah dalam)

peralatan mesin bor
Salam.
perkenalkan, kami memiliki usaha pekerjaan sebagai penyedia jasa pengeboran air tanah dalam sebagai salah satu solusi penyediaan air bersih untuk kebutuhan rumah tangga, pabrik, tempat ibadah, sarana umum dan sebagainya.

melalui blog ini kami ingin berbagi pengalaman serta menemukan solusi tentang segala macam permasalahan tentang air bersih, solusi untuk memperoleh air bersih, ancaman terhadap air bersih di masa depan, dan sebagainya yang berhubungan dengan air bersih. semoga bermanfaat bagi para pembaca dan turut membantu menuangkan pikiran, ide, pendapat, pengalaman melalui komentar yang bersifat membangun. agar menjadi manfaat yang bagi kita khususnya dan bagi masyarakat global pada umumnya. 

Terima jasa pengeboran air tanah dalam hingga 100m untuk wilayah Tanggerang Selatan dan sekitarnya hub 081807031284